- Perjanjian Kerjasama BP Batam-Bank Mandiri: Fokus Peningkatan Kualitas Layanan Perbankan
- Catat Sejarah, Batam Sukses Bangun Proyek Wind Tower Senilai USD 22 Juta
- Simak Update Terkini Pergeseran Warga Rempang di Tanjung Banon
- Disbudpar Batam Inisiasi Pertemuan Maskapai Air Asia, Asosiasi Pariwisata dan BIB
- BP Batam Gesa Perbaikan Jaringan Pipa di Kawasan Hotel Vista
- Proses Terus Bergulir, BP-Pemkot Batam Komit Atasi Persoalan Banjir
- Lari Batam 10K 2025 Gaet Pelari dari Berbagai Negara dan Daerah
- Peletakan Batu Pertama Masjid Jami Soeprapto Soeparno di Jakarta Timur
- Pejabat Tingkat III dan IV di BP Batam Dilantik, Formasi Memajukan Daerah
- Paparan PLN Batam soal Penyesuaian Tarif Listrik 1,43 persen untuk Rumah Tangga Mewah dan Pemerintah ke Masyarakat
Pingpong Tourism Championship 2023 Resmi Ditutup, Ardiwinata: Tahun Depan Lebih Heboh Lagi

Keterangan Gambar : Peserta pertandingan Pingpong Tourism Championship berfoto-foto bersama saat penutupan kegiatan di Atrium Megamall Batam Center, Batam, Kepulauan Riau, Minggu (18/6/2023). /Disbudpar Batam
KORANBATAM.COM - Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Batam memastikan untuk terus mengembangkan sport tourism di Kota Batam, salah satunya kegiatan Pingpong Tourism Championship menjadi agenda tahunan di Kota Batam, Kepulauan Riau.
Hal ini disampaikannya Kepala Disbudpar Kota Batam, Ardiwinata saat menutup kegiatan Pingpong Tourism Championship yang digelar dari tanggal 16-18 Juni 2023 di Atrium Megamall Batam Center.
“Tahun depan kita buat akbar dan lebih heboh lagi,” ucap Ardiwinata kepada media ini, Senin (19/6).
Ardi, demikian disapa, menjelaskan bahwa, Batam kini terus berkembang. Pembangunan infrastruktur sangat masif. Selanjutnya, sektor potensial yakni kepariwisataan, akan terus menjadi perhatian untuk ikut dikembangkan.
“Untuk itu, potensi ini tidak boleh kita lewatkan dan harus menjadi perhatian,” ujarnya.
Perlu diketahui, kompetisi pingpong itu diikuti sebanyak 150 peserta dari berbagai kategori, seperti pelaku wisata, tunggal pria, tunggal wanita, dan ganda.
Dalam pelaksanaannya, kegiatan ini mendapat dukungan dari Mega Mall Batam. Senior Promosi Event Mega Mall Batam Center, GV. Irene Tumbel antusias dengan kegiatan tersebut.
“Kegiatan Pingpong Tourism Championship perdana diselenggarakan setelah Covid-19,” katanya.
Setelah kegiatan Pingpong Tourism Championship, kegiatan olahraga lainnya bakal berlangsung di Mega Mall.
“Mega Mall juga akan berpartisipasi pada kegiatan Jambore Sepeda Lipat Nasional,” terangnya.
Berikut ini hasil pertandingan pingpong tourism Championship 2023 di Mega Mall, tunggal putra juara satu diraih Hardiman Syah, juara kedua Rudi Kurniawan, juara tiga bersama Said Jeva dan Azidan.
Kemudian tunggal putri juara satu dimenangkan Shelin Angelina, juara kedua Cycilia dan juara tiga bersama Putri dan Nada. Lalu tunggal pelaku wisata, juara satu dimenangkan Rumadyo, juara kedua Siswanto dan juara tiga bersama Safwan dan Junaidi. (***)