- Wakapolda Kepri: Konten Kreator Punya Tanggungjawab Moral Sebarkan Nilai Positif di Tengah Masyarakat
 - Imigrasi Batam Deportasi 186 WNA gegara Salahgunakan Izin Tinggal
 - Batam Catatkan Pertumbuhan Logistik yang Signifikan
 - Sinergi Bangun Batam, Kalapas Baru Temu Sapa Wartawan
 - Kick Off Pelatihan Calon Transmigran Rempang Eco-City: Bangun Peradaban, Ciptakan Pusat Ekonomi Baru
 - Kepala Lapas Batam Terima Kunjungan Studi Lapangan Mahasiswa Unrika
 - JNE Raih Penghargaan Best CMO Award 2025
 - Satgas Pangan Polresta Barelang Cek Pasar Tos 3000 Jodoh Batam
 - PWI-Polresta Barelang Siap Tangkal Hoax dan Bikin Kota Batam Adem
 - Schneider Electric Hadirkan Service Hub Batam, Perluas Jangkauan Layanan Pelanggan di Indonesia Barat
 
Ramadan, Polsek Sekupang Antisipasi Kemacetan di Simpang Tiban Koperasi 
 
		
	
Keterangan Gambar : Anggota Polsek Sekupang tengah mengatur arus lalu lintas pengguna jalan di simpang tiga Tiban Koperasi, Tiban Baru, Batam, Kepulauan Riau, Senin (18/3/2024). /Polsek Sekupang
KORANBATAM.COM - Polsek Sekupang turut mengantisipasi jam sibuk masyarakat selama Ramadan dengan menyiagakan sejumlah personelnya untuk melakukan strong point atau pengaturan lalu lintas di sejumlah titik-titik rawan kemacetan.
Kapolsek Sekupang, AKP Muhammad Rizky Saputra mengatakan, antisipasi dilakukan dengan menempatkan sejumlah petugas di jalan simpang tiga Tiban Koperasi, Kelurahan Tiban Baru dan wilayah yang kerap menjadi sasaran masyarakat mencari takjil berbuka puasa.
“Ini dilaksanakan demi kenyamanan dan tertibnya masyarakat yang melintas di jalan tersebut,” ujarnya, Senin (18/3/2024).
Rizky melanjutkan, puasa bisa menjadi waktu untuk perenungan spiritual tetapi tidak menghalangi kemampuan seseorang untuk melakukan aktivitas ataupun tugasnya dengan baik.
Ia pun mengimbau kepada masyarakat agar lebih berhati-hati dan jangan kebut-kebutan dalam berkendara, supaya tidak terjadi kecelakaan.
“Personel Polsek Sekupang sebagai pengayom dan pelindung masyarakat bahwa dengan tekad dan kedisiplinan, apapun bisa dicapai, terlebih memberi rasa aman dalam mengawal aktivitas masyarakat di pagi, siang maupun sore hari dalam suasana bulan Suci Ramadan melalui giat pengaturan lalu lintas,” tukas Mantan Kapolsek Bengkong ini.
(iam)







.gif)











			










