- Kolaborasi BP Batam dan IPB: Perkuat Tata Kelola Layanan Perizinan
- Wadirut Pertamina Patra Niaga Pastikan Keandalan Operasional di SPBU Batam dan IT Tanjung Uban
- Lakukan Topping Off: TelkomGroup Siap Operasikan Hyperscale Data Center NeutraDC Nxera Batam Dukung Ekosistem AI dan Cloud di Regional
- Disbudpar semakin Yakin Juara Umum, Tim Voli Putranya Percundangi Disperindag Batam
- Evaluasi Kinerja dan Investasi: BP Batam Siapkan Lompatan Besar di 2026
- Polisi Ditlantas Polda Kepri Bagi-bagi Sembako ke Ojol hingga Petugas Kebersihan di Batam
- Nikmati Hangatnya Senja dan Aroma BBQ di Harris Hotel & Suites Nagoya Batam
- Mini Workshop Voice Over, Upaya BP Batam Cetak SDM Kreatif
- Kehangatan Sejuta Senyum Telkom Indonesia Bersepeda Berkah di Batam
- Pengurus Dokumen dan Penginapan 4 PMI Ilegal ke Kamboja di Bengkong Batam Diupah Rp120 Ribu Per Kepala
Aktivitas Masyarakat Rempang Mulai Normal

Keterangan Gambar : Masyarakat tengah beraktivitas olahraga sepeda di Kawasan Rempang, Batam. /BP Batam
KORANBATAM.COM - Aktivitas masyarakat di Kawasan Rempang, Kota Batam mulai normal, Sabtu (9/9/2023).
Berdasarkan pantauan tim di lokasi, beberapa warga mulai menjalani aktivitas sehari-hari tanpa kendala.
Tidak hanya itu, aktivitas lalu lintas di Rempang juga mulai lancar. Bahkan, beberapa turis mancanegara pun terlihat bersepeda santai di Pulau Rempang.
Kepala Badan Pengusahaan (BP) Batam, Muhammad Rudi melalui Kepala Biro Humas Promosi dan Protokol, Ariastuty Sirait menyambut baik situasi Rempang yang sudah kondusif.
Melihat kondisi tersebut, Ariastuty mengajak agar masyarakat Batam tetap tenang dan tidak terprovokasi dengan isu miring yang tersebar di media sosial.
“Laporan yang kami terima, aktivitas masyarakat di Pulau Rempang sudah normal tanpa kendala. Sesuai arahan Kepala BP Batam, masyarakat diharapkan dapat menjaga situasi kondusif dan tidak terprovokasi dengan isu miring yang beredar,” ujarnya.
Di sisi lain, lanjut Ariastuty, pendataan untuk masyarakat yang akan direlokasi pun masih berlangsung.
Dimana, posko pendataan terdapat di tiga titik yaitu Posko RSKI/Koramil, Posko Kantor Camat Galang dan Posko Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) Gedung Mal Pelayanan Publik.
“Untuk kegiatan pendataan akan berlangsung hingga tanggal 20 September mendatang,” katanya.
Sementara, Kapolresta Barelang, Kombes Pol Nugroho Tri Nuryanto juga mengungkapkan hal senada.
Menurut Nugroho, situasi kondusif di Rempang tak terlepas dari sikap kooperatif masyarakat pasca insiden pemblokadean Jembatan 4 Barelang oleh warga pada Kamis (7/9).
“Semoga situasi kondusif tetap terjaga. Kami juga telah mendirikan posko terpadu di tujuh lokasi untuk menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di Rempang,” ujarnya dalam keterangan resmi. (***)







.gif)






















