- Wadirut Pertamina Patra Niaga Pastikan Keandalan Operasional di SPBU Batam dan IT Tanjung Uban
- Lakukan Topping Off: TelkomGroup Siap Operasikan Hyperscale Data Center NeutraDC Nxera Batam Dukung Ekosistem AI dan Cloud di Regional
- Disbudpar semakin Yakin Juara Umum, Tim Voli Putranya Percundangi Disperindag Batam
- Evaluasi Kinerja dan Investasi: BP Batam Siapkan Lompatan Besar di 2026
- Polisi Ditlantas Polda Kepri Bagi-bagi Sembako ke Ojol hingga Petugas Kebersihan di Batam
- Nikmati Hangatnya Senja dan Aroma BBQ di Harris Hotel & Suites Nagoya Batam
- Mini Workshop Voice Over, Upaya BP Batam Cetak SDM Kreatif
- Kehangatan Sejuta Senyum Telkom Indonesia Bersepeda Berkah di Batam
- Pengurus Dokumen dan Penginapan 4 PMI Ilegal ke Kamboja di Bengkong Batam Diupah Rp120 Ribu Per Kepala
- Disbudpar Pimpin Klasemen Sementara Perolehan Mendali pada HUT Korpri ke-54 Pemkot Batam
BP Batam Gotong-royong Bersihkan Rusun Muka Kuning

KORANBATAM.COM, Batam - Badan Pengusahaan (BP) Batam melalui Direktorat Badan Usaha Fasilitas dan Lingkungan melaksanakan gotong royong membersihkan area Rusun Muka Kuning, Kecamatan Sungai Beduk, Kota Batam, pada Kamis 12 Maret 2020.
Kegiatan ini diawali dengan doa bersama dan dilanjutkan dengan pembagian tugas serta menentukan target pembersihan. Adapun area yang dibersihkan berupa 8 twin blok, halaman parkir, koridor rusun, pekarangan rusun, dan saluran air.
Di bawah teriknya sinar matahari tak mematahkan semangat Pegawai BP Batam, khususnya Direktorat Badan Usaha Fasilitas dan Lingkungan, yang dibantu oleh Tim Penanggulangan Bahaya Kebakaran BP Batam untuk bergotong royong bersama membersihkan aset BP Batam tersebut.
Sedikitnya 100 pegawai terlibat dalam Gotong royong dipimpin oleh Manager Komersial Soetarno Dwi Karaya dan Manager Operasional dan Pemeliharaan Bonny Simatupang.
Soetarno mengatakan tujuan gotong royong membersihkan rusun ini adalah untuk menjaga dan memelihara aset BP Batam.
“Kita rutin setiap bulan mengadakan gotong royong di rusun untuk menjaga dan memelihara aset BP Batam. Di samping itu juga untuk meningkatkan pelayanan BP Batam kepada penghuni rusun agar penghuni merasa aman, nyaman, dan kebersihannya tetap terjaga,” ujar Soetarno, Jumat (13/3/2020).
Soetarno berharap dengan aksi gotong royong ini aset BP Batam tetap terjaga dan terpelihara. Ia juga mengimbau kepada penghuni rusun agar bersama-sama menjaga kebersihan di lingkungan rusun.
Rusun Muka Kuning terdapat 8 twin blok yang disewakan terdiri dari 4 lantai di setiap bloknya dengan jumlah kamar sebanyak 512 yang di dalamnya terdapat tempat tidur, AC, lemari, dapur dan toilet dalam kamar. Untuk fasilitas pendukung tersedia kios, sarana olahraga (lapangan sepak bola), ATM, dan Masjid. Keamanan Rusun 24 jam terjaga oleh Direktorat Pengamanan Aset BP Batam.
Masyarakat yang ingin mengetahui informasi lebih lanjut dapat mengubungi call center Rusun Muka Kuning di nomor 0812-7658-2323 atau kunjungi website kami di www.bpbatam.go.id. (*/iam)
Sumber : Rilis Humas BP Batam







.gif)






















