Bupati Anambas Buka Kegiatan Rembuk Stunting Tingkat Kecamatan Palmatak Tahun 2023

Reporter : KORANBATAM.COM 09 Feb 2023, 11:40:00 WIB KESEHATAN
Bupati Anambas Buka Kegiatan Rembuk Stunting Tingkat Kecamatan Palmatak Tahun 2023

Keterangan Gambar : Pembukaan Rembuk Stunting di Anambas, Rabu (8/2/2023). /1st


KORANBATAM.COM - Bupati Kepulauan Anambas, Abdul Haris membuka secara resmi kegiatan Rembuk stunting tingkat Kecamatan Palmatak tahun anggaran 2023.

Turut hadir Wakil Bupati Kepulauan Anambas Wan Zuhendra, Perwakilan Forkopimda, Wakil Ketua Komisi I DPRD Kabupaten Kepulauan Anambas Yusli, Wakil Ketua Komisi I DPRD Anambas Rocky H Sinaga, Kepala Dinas, Sekretaris Dinas serta Perwakilan dari OPD, Camat Palmatak beserta staf, Dokter Spesialis Anak, Ahli Gizi, Perangkat Desa dan Kader Posyandu Kecamatan Palmatak.

Rembuk stunting merupakan suatu langkah penting yang harus dilakukan pemerintah baik tingkat Kecamatan dan tingkat Kabupaten/Kota untuk memastikan pelaksanaan rencana kegiatan intervensi pencegahan dan penurunan stunting dilakukan secara bersama sama antar OPD penanggung jawab layanan dengan sektor/lembaga non pemerintahan dan masyarakat.

Bupati Haris menyampaikan bahwa, permasalahan stunting menjadi prioritas penting bagi Pemerintah dikarenakan masalah ini mempengaruhi kualitas sumber daya manusia yakni terhambatnya tumbuh kembang fisik maupun mental anak sehingga program ini harus dilaksanakan secara konvergen atau terpusat, terpadu, terkoordinasi oleh berbagai lintas sektor.

“Perlu dilakukan pemantauan secara konvergen atau terpusat, terpadu dan terkoordinasi. Rapat koordinasi via zoom yang berlangsung setiap minggu agar tetap dijalankan sehingga dapat kita pantau bersama perkembangan terkait stunting ini,” ungkap Bupati Haris, Rabu (8/2/2023).

Selanjutnya, Bupati Haris tidak lupa memberikan semangat berupa motivasi kepada seluruh Kader Posyandu Kecamatan Palmatak agar melayani masyarakat dengan setulus hati.

“Jika kita bekerja dari hati maka semua akan terasa mudah untul dijalani dan pastinya dengan bersama-sama permasalahan stunting di Kabupaten Kepulauan Anambas dapat diatasi,” ujarnya.

Acara dilanjutkan dengan pemaparan materi dari dokter spesialis anak dan ahli gizi.

 

(Tony /Jhon)




Komentar Facebook

Komentar dengan account Facebook