- Tanggapan dan Jawaban Bupati Anambas Pandangan Umum RPJMD 2025-2029
- PLN Batam Gelar Diskusi Publik, Jelaskan soal Penyesuaian Tarif Listrik untuk Rumah Tangga Mampu
- PWI Kepri dan Batam Ziarahi Makam Sahabat Sejawat Penuh Haru
- Segera Bergulir Juli Ini, Batam 10K Diikuti Pelari Asing dari Berbagai Negara
- Duta Besar Australia Lawatan ke Batam
- Dorong Pertumbuhan Industri, PLN Batam Hadirkan Layanan Khusus Kelistrikan
- CIMB Niaga Gelar Festival Musik Sunset 2 Hari di Kebun TMII Jakarta
- PLN Batam Siap Laksanakan Kebijakan Tarif dari Pemerintah Mulai 1 Juli 2025
- Penemuan Batu Bata Bersejarah di Dapur Arang Batam
- Istri di Bengkong Polisikan Suami gegara Cabuli Putri Pertamanya Sendiri
Gandeng BNN BP Batam Sosialisasikan Bahaya Narkoba ke Pegawainya

Keterangan Gambar : Agenda sosialisasi bahaya narkoba di lingkungan pegawai BP Batam, Selasa (19/11/2024). /BP Batam
KORANBATAM.COM - Badan Pengusahaan (BP) Batam bersama Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) menggelar sosialisasi pencegahan penyalahgunaan narkoba bagi pegawai di lingkungannya pada Senin (18/11/2024), di Balairungsari.
Dihadiri oleh seluruh Pegawai dengan Perjanjian Kerja (P2K) dan Pengelola Kepegawaian Unit Kerja, sosialisasi ini menghadirkan narasumber yakni Kepala Bagian (Kabag) Umum BNN Kepri, Ali Chozin dan Koordinator Bidang Penyuluh Narkoba Ahli Madya BNN Provinsi Kepri, Lisa Mardianti.
Adapun pelaksanaan kegiatan dibuka oleh Kepala Biro Sumber Daya Manusia (SDM), Lilik Lujayanti yang dalam sambutannya menyampaikan komitmen BP Batam dalam upaya pencegahan penyalahgunaan narkoba khususnya di lingkungan BP Batam.
“Seperti yang sama-sama kita ketahui, maraknya peredaran narkoba akhir-akhir ini tentu sangat memprihatinkan, sehingga sosialisasi ini kami rasa sangat diperlukan tentunya dengan menghadirkan narasumber atau pakar di bidangnya agar kita semua terbentengi dari bahaya narkoba,” terang Lilik.
“Selain sebagai upaya pencegahan narkoba di lingkungan BP Batam, kami disini juga berkomitmen memberhentikan pegawai jika terbukti terlibat dalam lingkaran musuh negara ini,” sambungnya lagi.
Lilik berharap kegiatan ini dapat memberikan pemahaman bagi pegawai yang hadir tentang bahaya narkoba.
“Melalui kegiatan ini, harapan kami seluruh pegawai yang hadir dapat menyimak, mencermati dan memahami materi tentang penyalahgunaan narkoba yang disampaikan narasumber agar setiap individu hingga keluarganya dapat terhindar dari bahaya narkoba,” pungkasnya. (*)