- Kepala BP Batam Lepas Batam 10K 2025
- Kunjungan Sembang Petang Kapolri ke Pesantren UAS, Sinergi Ulama dan Negara
- Dorong Optimalisasi Aset, BP Batam Gelar Konsinyering Penataan dan Pengembangan Agribisnis
- DinSum Tjap Nyonya Gratis untuk Peserta Daftar Ulang Lari Batam 10K
- Kepala BP Batam: Kita Jaga Bersama Kualitas Sumber Air Baku
- Gerak Cepat Polsek Bengkong Sikat Pohon Tumbang Melintang Menutupi Ruas Jalan
- Kepala BP Batam Resmikan Pabrik Solder Stania
- Curah Hujan Tinggi, Kepala BP Batam Hentikan Aktifitas Cut and Fill di Hotel Vista
- Peserta Lari Batam 10K Antusias Daftar Ulang di Hari Pertama
- Pembinaan Etika dan Sosialisasi Peraturan Kepolisian di Polsek Bengkong, Kapolsek: Penting bagi Anggota
Kapolri Perintahkan Semua Polda Sikat Habis Kode 303 Judi Online

Keterangan Gambar : Kapolda Sumut, Irjen Pol RZ Panca Putra Simanjuntak (kanan), memimpin langsung penggrebekan markas judi online di Sumut. /1st
KORANBATAM.COM - Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Kapolri) Listyo Sigit memerintahkan seluruh Kepolisian Daerah (Polda) di Indonesia untuk menyikat habis segala bentuk perjudian online atau yang dikenal sebagai dengan kode 303.
Perintah itu disampaikan Kepala Bagian Reserse Kriminal (Kabareskrim) Kepolisian Republik Indonesia (Polri) Komisaris Jenderal (Komjen) Agus Adrianto.
Komjen Agus memastikan, saat ini kepolisian tengah gencar memberantas judi online. Sebab, kegiatan itu dinilai meresahkan masyarakat dan meningkatkan kriminalitas.
"Sudah banyak yang kita ungkap dan tangkap terkait kegiatan judi," ujar Agus Adrianto, beberapa waktu lalu.
Sementara itu, Kepala Divisi (Kadiv) Hubungan Masyarakat (Humas) Polri, Inspektur Jenderal (Irjen) Dedi Prasetyo menegaskan, selain penertiban judi slot, pihaknya akan menindak lanjuti maraknya iklan judi online dengan jerat pidana Undang-Undang Informasi dan Transaksi Elektronik (UU ITE).
"Iklan judi online slot yang marak bersliweran di media sosial juga bakal kami sikat,” tegas Dedi di Markas Besar (Mabes) Polri, Jakarta Selatan.
Dalam kesempatan itu, Dedi membongkar Surat Telegram (ST) Kabareskrim Polri kepada jajaran Polda untuk menindak maraknya iklan judi slot.
Menurutnya, perintah itu digunakan untuk segera menindak para pelaku judi online yang meresahkan Masyarakat.
“Sudah ada ST dari Kabareskrim ke Polda dan jajarannya soal instruksi itu,” kata dia.
Dedi Prasetyo mengingatkan para pelaku judi online slot terkait rujukan Undang-Undang ITE.
Menurut Dedi, UU ITE itu bisa menjerat para pelaku atau orang yang mendistribusikan muatan perjudian online.
"Pelaku bisa dipidana dengan hukuman paling lama enam tahun penjara dan/atau denda paling banyak sebesar Rp1 miliar,” tegas Dedi.
Perlu diketahui, pada Selasa 9 Agustus 2022, Polda Sumatera Utara (Sumut) berhasil membongkar operator situs judi online terbesar di Medan, yang mengelola situs judi slot online Lebah4d, Dewajudi4d, dan Laris4d.
Pengerebekan itu dilakukan Polda Sumut dan Kepolisian Resor Kota Besar (Polrestabes) Medan.
Lokasi kantor operator judi ini berada di kawasan Perumahan Elit Cemara Asri Percut Sei Tuan, Medan Sumut dengan berkedok sebagai tempat kuliner dengan nama warung WW.
Penggerebekan pun berlangsung pada Selasa dini hari yang dipimpin langsung Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Sumut, Irjen Pol RZ Panca Putra Simanjuntak.
(pikiran-rakyat.com/red)