- BP Batam Launching Dashboard Investasi 2025 Sekaligus Perkenalkan Para Dutanya
- Jumat Curhat Kamtibmas, Cara Polsek Bengkong Dekatkan Diri Tampung Aspirasi Masyarakat
- Berikut Kiat Kapolsek Bengkong Hindari Penipuan Belanja Online
- Batam Investment Forum 2025 Resmi Dibuka, Dorong Optimisme Iklim Investasi
- Oktober 2025 Ini, Batam Hidupkan Kembali Kompetisi Lomba Balap Perahu
- BP Batam Tegaskan Komitmen Lindungi Investor dari Praktik Premanisme
- Sambangi PT NOV Profab dan Serap Aspirasi, BP Batam Siapkan Solusi bagi Investor
- Central Group Dorong The Hidden Gem di Sekupang jadi Pusat Wellness Tourism Asia
- November Mendatang, The 3rd Batam Golf Tournament 2025 Siap Gaet Pegolf Dunia
- Hari Ini Swiss-Belhotel Batam Salurkan Bantuan dan Motivasi Pendidikan ke Panti Asuhan di Legenda Malaka
Kepala BP Batam Ajak Seluruh Pegawai Jaga Kekompakan

Keterangan Gambar : Kepala BP Batam, Muhammad Rudi memberikan arahan saat memimpin apel gabungan seluruh pegawai BP Batam, Selasa (20/2/2024). /BP Batam
KORANBATAM.COM - Kepala Badan Pengusahaan (BP) Batam, Muhammad Rudi mengajak seluruh pegawai untuk menjaga kekompakan dalam mewujudkan cita-cita pembangunan Batam ke depan.
Menurut Rudi, kolaborasi yang maksimal antar seluruh pegawai merupakan faktor penting guna merealisasikan sejumlah program strategis BP Batam pada tahun 2024.
Mengingat, BP Batam masih menggesa sejumlah pembangunan penting. Mulai dari infrastruktur jalan, pembangunan Fly Over Seiladi, serta pengembangan bandara dan pelabuhan peti kemas.
“Mari jaga kekompakan antar pegawai. Saya ingin, realisasi investasi bisa meningkat pada tahun 2024 ini. Apabila investasi meningkat, maka ekonomi pun akan tumbuh baik,” pesan Rudi saat memimpin apel gabungan seluruh pegawai BP Batam, Selasa (20/2/2024).
Ia menyampaikan, total investasi secara keseluruhan meningkat 18 persen sepanjang tahun 2023.
Dimana, jumlah keseluruhan nilai realisasi investasi, baik Penanaman Modal Asing (PMA) dan Penanaman Modal Dalam Negeri (PMDN), sebesar Rp15,62 triliun.
Dengan rincian, realisasi Penanaman Modal Asing (PMA) di Batam sebesar USD 595,9 juta atau setara Rp8,8 triliun dan nilai Penanaman Modal Dalam Negeri (PMDN) mencapai Rp6,8 triliun.
Bahkan, BP Batam yang identik dengan realisasi investasi Asing mampu bekerja keras untuk menyumbangkan 77 persen realisasi PMA di Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) sepanjang tahun 2023.
“Saya mengapresiasi kerja keras seluruh pegawai. Pencapaian ini tentu tidak terlepas dari semangat kita semua untuk menjadikan BP Batam sebagai lembaga yang ikut berperan penting dalam kemajuan ekonomi daerah,” tutupnya. (*)