- Gotong Royong bersama Masyarakat Bersihkan Waduk Duriangkang
- Kodaeral IV Batam Sambut Kedatangan Peserta PPKM 2025
- Langgar Aturan di Batam, 20 Pengamen dan Anak Punk Jalanan Diberi Sanksi
- Subaru Hadirkan Program Eksklusif dan Kolaborasi Perdana di Pasar Otomotif Tanah Air
- Perekrut-Pengendali Ditangkap di Batam dan Sukabumi
- PELNI Beri Diskon Tiket Kapal ke Semua Rute untuk Libur Nataru 2025-2026
- Walau Sidang Masih Berjalan, Eksekusi Rumah di Rosedale Batam Tetap Dilakukan
- Guru TK se-Batam Pererat Hubungan lewat Outbound Penutup Tahun 2025
- Embat Kalung Emas 2,5 Gram di Leher Seorang Bocah Demi Gaya Hidup
- Banyak Promo, Rayakan Natal dan Pergantian Tahun dengan Nuansa Baru di Swiss-Belhotel Batam
Polisi di Sipropam Polresta Barelang Gelar Baksos di Panti Asuhan Jelang HUT Bhayangkara ke-79

Keterangan Gambar : Satuan Sipropam Polresta Barelang berbagi dengan anak-anak panti asuhan Rezeki Illahi di Perumahan Centre Park, Batam Kota, Batam, Kepulauan Riau, Jumat (13/6/2025) pagi. /Polresta Barelang
KORANBATAM.COM - Polresta hingga polsek jajaran Polda Kepri menggelar bakti sosial menjelang Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke-79 tahun. Giliran Satuan Seksi Profesi dan Pengamanan (Sipropam) Kepolisian Resor Kota (Polresta) Barelang berbagi dengan anak-anak di panti asuhan.
Kepala Seksi (Kasi) Propam Polresta Barelang, Iptu Robin Tua Pandepotan Sitorus bersama sejumlah personel mengunjungi panti asuhan Rezeki Illahi di Perumahan Centre Park, Kecamatan Batam Kota, Batam, Kepulauan Riau (Kepri) pada Jumat (13/6/2025) pagi. Kedatangan rombongan disambut hangat oleh pengurus dan anak-anak di panti asuhan.
Kasi Propam Polresta Barelang menyerahkan bantuan sembako di panti asuhan tersebut. Robin mengatakan, kegiatan tersebut merupakan wujud kepedulian Polri terhadap masyarakat.
“Kegiatan ini bukan sekadar pemberian bantuan, tetapi juga merupakan wujud nyata dari komitmen Polri dalam mendekatkan diri kepada masyarakat, menunjukkan kepedulian dan membangun hubungan yang harmonis,” katanya.
Ia berharap bantuan sembako tersebut dapat memberikan manfaat bagi anak-anak di panti asuhan.
Melalui aksi sosial seperti ini, kata dia, Polri ingin menunjukkan bahwa polisi tidak hanya bertugas menjaga keamanan dan ketertiban, tetapi juga hadir untuk membantu masyarakat yang membutuhkan.
“Semoga bantuan ini dapat memberikan manfaat dan menambah kegembiraan bagi anak-anak di Panti Asuhan Rezeki Illahi. Kegiatan ini juga menjadi pengingat bagi kita semua untuk selalu berbagi dan menunjukkan kepedulian kepada sesama,” ujar dia.
Di lokasi, Pengurus Panti Asuhan Rezeki Illahi, Hariyah menyampaikan rasa terima kasih atas kepedulian dan kunjungan yang diberikan
Beliau juga seraya mendoakan agar segala bentuk bantuan yang diberikan menjadi keberkahan bagi semua.
“Semoga di Hari Bhayangkara ke-79 ini, Polri semakin dicintai masyarakat, dan menjadi semoga seluruh Keluarga Besar Satuan Propam Polresta Barelang diberi kesehatan dan rezeki yang melimpah,” ucapnya mengakhiri.
Adapun dalam kesempatan ini Sipropam Polresta Barelang menyalurkan bantuan berupa beras, mie instan, roti biskuit, tali asih serta pakaian anak-anak.
(iam)







.gif)






















