- Lanud Hang Nadim-Tim Gabungan Tertibkan Wilayah KKOP Bandara
- BP Batam Terima Audiensi PT Gunung Puntang Mas
- Ekonomi Kepri Tertinggi Secara Nasional, BI Dorong Pengembangan Ekonomi Biru
- Wakapolda Kepri: Konten Kreator Punya Tanggungjawab Moral Sebarkan Nilai Positif di Tengah Masyarakat
- Imigrasi Batam Deportasi 186 WNA gegara Salahgunakan Izin Tinggal
- Batam Catatkan Pertumbuhan Logistik yang Signifikan
- Sinergi Bangun Batam, Kalapas Baru Temu Sapa Wartawan
- Kick Off Pelatihan Calon Transmigran Rempang Eco-City: Bangun Peradaban, Ciptakan Pusat Ekonomi Baru
- Kepala Lapas Batam Terima Kunjungan Studi Lapangan Mahasiswa Unrika
- JNE Raih Penghargaan Best CMO Award 2025
Wakapolresta Barelang Berikan Kejutan kepada Dandim 0316 Batam, HUT TNI ke 75

Keterangan Gambar : Wakapolresta Barelang, AKBP Junoto (kiri) saat memberikan kejutan kue ulang tahun kepada Kasdim 0316/Batam, Mayor Arh Alexander Achmad (kanan) di Mako Kodim 0316/Batam. (Foto : Polresta Barelang untuk KORANBATAM.COM)
KORANBATAM.COM, BATAM - Merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) Tentara Nasional Indonesia (TNI) ke 75 Tahun, Wakil Kepala Kepolisian Resor Kota (Wakapolresta) Barelang, AKBP Junoto, Sik, memberikan kejutan berupa kue ulang tahun dengan desain HUT TNI kepada Komandan Distrik Militer (Dandim) 0316/Batam Letkol KAV Sigit Dharma Wiryawan, S.H., yang diwakilkan oleh Kepala Staf Kodim (Kasdim) 0316/Batam, Mayor Arh Alexander Achmad, Senin (5/10/2020).
Wakapolresta Barelang melalui Kepala Sub Bagian Hubungan Masyarakat (Kasubbag Humas) Polresta Barelang, AKP Betty Novia yang didampingi oleh Kepala Satuan Samapta Bhayangkara (Kasat Sabhara) Polresta Barelang Polda Kepri, Kompol Firdaus, S. Sos, dan Kasat Narkoba, Kompol Abdul Rahman, SIK, MH, mengatakan bahwa, kejutan yang diberikan tersebut, sebagai bukti kecintaan Kepolisian Resor Kota (Polresta) Barelang terhadap TNI khususnya di lingkungan Kodim 0316/Batam.
“Selama ini yang membantu kami adalah Kodim 0316/Batam. Pagi ini kami dari jajaran Polresta Barelang sengaja memberi kejutan kepada Pak Dandim dalam rangka merayakan HUT TNI,” ujarnya.

Keterangan gambar : Jajaran Polresta Barelang foto bersama dengan Jajaran Kodim 0316/Batam. (Foto : Polresta Barelang untuk KORANBATAM.COM)
Dikatakannya, menerangkan dalam kesempatan ini juga, dirinya mewakili Kepala Kepolisian Resor Kota (Kapolresta) Barelang Polda Kepri, AKBP Yos Guntur Yudi Fauris Susanto, SIK, MH berharap, TNI dan Polri semakin bersinergi lagi kedepannya dalam membantu masyarakat untuk mewujudkan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) yang kondusif, serta mampu mewujudkan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2020 yang damai, sejuk, sehat dan selamat dalam masa pandemi Covid-19 dengan tetap mengedepankan protokol kesehatan 4M (mencuci tangan, memakai masker, menjaga jarak dan menghindari kerumunan).
“Dalam kesempatan ini juga, kami mewakili Kapolresta Barelang berharap (di HUT TNI ke 75), TNI-Polri semakin bersinergi lagi untuk menciptakan dan mewujudkan Kamtibmas yang kondusif damai, sejuk, sehat dan selamat dalam masa pandemi Covid-19,” pungkasnya.
(ilham)







.gif)






















