- Kadis KP2KH Kepri Beri Apresiasi ke Ady Indra Pawennari
- BP Batam Pastikan Layanan Arus Mudik Lebaran 2025 di Pelabuhan Lancar
- Rugikan Masyarakat, Li Claudia Beri Atensi Serius Aktivitas Penimbunan DAS Permata Baloi Batam
- LKPJ 2024 Disampaikan, Bupati Aneng Ini Merupakan Kewajiban Lembaga
- Kapolsek Bengkong Persilakan Warga Mudik Titip Kendaraan Gratis ke Kantor Polisi
- Batam Cetak Sejarah Pertama Kali Punya Juru Pelihara Cagar Budaya
- Utamakan Kepentingan Masyarakat, Li Claudia: Program Penanganan Banjir Jadi Prioritas
- H-9, Pemudik dengan Kapal PELNI Tembus 226 Ribu Orang
- Komitmen Tanpa Batas, BPJS Kesehatan Berikan Layanan JKN Selama Libur Lebaran
- Deputi VII BP Batam Ajak Masyarakat dan Pengembang Cegah Sedimentasi
Wujudkan Pemilu Damai, Polsek Batuampar Bagikan Paket Sembako di Empat Kelurahan

Keterangan Gambar : Personel Polsek Batuampar membagikan bansos paket sembako ke warga yang membutuhkan dan panti asuhan di empat kelurahan di wilayah hukumnya, Selasa (19/12/2023). /Polsek Batuampar
KORANBATAM.COM - Polsek Batuampar melalui Bhabinkamtibmas menyerahkan bantuan sosial (bansos) berupa paket sembako ke warga yang membutuhkan dan panti asuhan di empat kelurahan di wilayah hukumnya, Selasa (19/12/2023).
Adapun empat kelurahan yang disasar yakni Melcem, Seraya, Batumerah dan Sei Jodoh di Kecamatan Batuampar.
Kegiatan tersebut merupakan program prioritas Kapolri Presisi (Prediktif, Responsibiitas, Transparan dan Berkeadilan) serta menjaga situasi Kamtibmas menjelang Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 dan kepedulian Polri terhadap masyarakat.
Kapolsek Batuampar, Kompol Dwihatmoko Wiroseno menyampaikan bahwa, pembagian bansos Polri Presisi untuk Negeri Operasi Mantap Brata Cooling System itu dalam rangka memelihara Kamtibmas menuju Pemilu Damai 2024.
Lanjutnya, melalui personel Bhabinkamtibmas di setiap kelurahan melaksanakan kegiatan pembagian Bansos Polri Presisi kepada warga yang kurang mampu dan anak yatim yang membutuhkan.
“Kegiatan pembagian baksos Polri Presisi untuk negeri dilaksanakan dalam rangka memelihara Kamtibmas menuju pemilu damai tahun ini,” sebutnya.
Dengan adanya pembagian bantuan sosial tersebut, kata Kapolsek, kiranya dapat membantu dan meringankan beban warga ataupun masyarakat bagi yang menerimanya.
“Kami hadir di tengah-tengah sebagai pelayan, pelindung dan pengayom masyarakat. Semoga ini sedikit dapat meringankan masyarakat yang menerimanya,” tutupnya.
(iam)