- Pejabat Tingkat III dan IV di BP Batam Dilantik, Formasi Memajukan Daerah
- Paparan PLN Batam soal Penyesuaian Tarif Listrik 1,43 persen untuk Rumah Tangga Mewah dan Pemerintah ke Masyarakat
- Hotel Harris ke-4 di Nagoya Thamrin Sudah Mulai Terima Tamu, Ada 240 Kamar
- Kredit Macet, Kooperatif, Pengeroyokan dan Damai: Debitur di Batam Ini Malah Digugat Leasing Adira Finance ke Pengadilan
- Setelah Dubes Australia, Saatnya Uni Emirat Arab Kunjungi Batam
- Deputi Bidang Investasi dan Pengusahaan BP Batam Ditunjuk Komisaris Utama Taspen
- Kepala BP Batam Lantik dr Tanto sebagai Direktur RSBP Batam
- BP Batam-Pelaku Usaha Perkuat Sinergi Regulasi JPT lewat FGD
- Samsat Anambas Beri Diskon ke Masyarakat yang Bayar Pajak
- Tanggapan dan Jawaban Bupati Anambas Pandangan Umum RPJMD 2025-2029
Yayasan Buddha Tzu Chi Berikan Bantuan Lima Ribu Sembako

Keterangan Gambar : Ketua Buddha Tzu Chi Kota Batam, Rudi Tan menyerahkan bantuan paket sembako secara simbolis kepada Kepala Kepolisian Resor Kota (Kapolresta), AKBP Purwadi Wahyu Anggoro, di lobi Mapolresta Barelang, Rabu (13/5/2020) sekira pukul 14.00 WIB. (Foto : Humas Polresta Barelang)
KORANBATAM.COM, BATAM – Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia Batam menyerahkan bantuan berupa sembako sebanyak 5.000 paket untuk warga kurang mampu terkhusus bagi warga yang terdampak wabah virus Covid-19 di Kota Batam melalui Polri dalam hal ini Polresta Barelang.
Penyerahan bantuan tersebut, langsung diserahkan secara simbolis oleh Ketua Buddha Tzu Chi Rudi Tan kepada Kepala Kepolisian Resor Kota (Kapolresta), AKBP Purwadi Wahyu Anggoro yang disaksikan juga oleh para Pejabat Utama Polres dan para Kapolsek serta enam orang Buddha Tzu Chi Kota Batam, bertempat di Lobi Mapolresta Barelang, sekira pukul 14.00 WIB.
"Kami (POLRI) mengucapkan terimakasih banyak kepada Yayasan Buddha Tzu Chi Kota Batam, atas bantuannya berupa sembako sebanyak 5.000 paket terhadap POLRI. Dan kami siap mendistribusikan bantuan yang telah diberikan ini, kepada masyarakat yang membutuhkan dan ini adalah merupakan amanah bagi kami yang harus sampai ke tangan masyarakat," ujar AKBP Purwadi Wahyu Anggoro, Rabu 13/5/2020).
Hal ini, lanjut Purwadi, juga merupakan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada (kami) dalam hal ini Polri karena telah mempercayai sebagai pelaksana pemberian bantuan dari Yayasan Buddha Tzu Chi Kota Batam.
Sementara itu, selaku Ketua Buddha Tzu Chi Kota Batam, Rudi Tan melalui sambutannya menyampaikan harapannya, semoga bantuan ini dapat bermanfaat bagi masyarakat Batam yang membutuhkan. Semoga wabah yang sedang melanda hampir seluruh dunia ini, akan segera berakhir sehingga kita semua dapat hidup kembali dengan normal seperti sedia kala.
Adapun total 5.000 paket sembako ini nantinya akan di distribusikan kepada 12 kecamatan dengan melalui 13 Polsek di Jajaran Polresta Barelang yang langsung akan diserahkan oleh Bhabinkamtibmas di kelurahan masing-masing.
Terlihat dalam kegiatan tersebut Kapolresta dan Ketua Buddha Tzu Chi saling berbagi cerita dalam membantu masyarakat yang terimbas Covid-19. Dipenghujung acara Ketua Buddha Tzu Chi pamitan untuk melanjutkan giat lainya. (iam)