Antisipasi Kerumunan Cegah Penyebaran Covid-19, Polsek Bengkong Lakukan Pengamanan Obyek Wisata

Reporter : KORANBATAM.COM 15 Mei 2021, 10:40:52 WIB BATAM
Antisipasi Kerumunan Cegah Penyebaran Covid-19, Polsek Bengkong Lakukan Pengamanan Obyek Wisata

Keterangan Gambar : Personel Polsek Bengkong melakukan pengamanan di salah satu obyek wisata di Kota Batam, Jumat (14/5/2021).


KORANBATAM.COM - Mengantisipasi membeludaknya pengunjung atau adanya kerumunan warga di tempat obyek wisata saat libur panjang Hari Raya Idul Fitri 1442 Hijriah/2021 Masehi, menjadi perhatian serius jajaran Kepolisian Sektor (Polsek) Bengkong.

Bukan tanpa alasan, mengingat sampai saat ini penyebaran virus Corona Virus Disease-2019 (Covid-19) di berbagai daerah masih sangat memprihatinkan. Sehingga harus diwaspadai.

Pada Jumat (14/5/2021), personel Polsek Bengkong melakukan pengamanan di sejumlah obyek wisata di Kota Batam.

Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Bengkong, AKP Bob Ferizal, mengatakan, pengamanan ini sebagai upaya mencegah dan memutus rantai penularan Covid-19 serta untuk memastikan protokol kesehatan di destinasi wisata berjalan dengan baik.

“Pengamanan ini untuk memastikan protokol kesehatan di destinasi wisata berjalan dengan baik, untuk mencegah penyebaran Covid-19. Jangan sampai karena ramainya pengunjung yang datang ke objek wisata, menimbulkan klaster baru Covid-19, lantaran mengabaikan protokol kesehatan,” kata AKP Bob, Sabtu (15/5/2021).

Selain itu, masih kata Bob, anggota personel Polsek Bengkong juga memberikan imbauan dan edukasi kepada pengelola obyek wisata dan masyarakat atau pengunjung untuk mematuhi dan mengikuti aturan tentang penerapan protokol kesehatan.

“Mari saling jaga orang yang kita sayangi dan cintai dari penyebaran Covid-19, agar perayaan Idul Fitri tidak menjadi klaster baru penyebaran Covid-19,” ujarnya.

Adapun lokasi yang dilakukan pengamanan oleh personel Polsek Bengkong ialah di Kawasan New Ocarina Kelurahan Sadai dan Pantai Golden Beach Kelurahan Tanjung Buntung, Bengkong, Batam.

Informasi yang diterima, pengamanan tersebut dilakukan hingga hari Minggu (16/5/2021) mendatang. Sebab, tidak menutup kemungkinan terjadi peningkatan jumlah pengunjung saat hari ketiga di Hari Raya Idul Fitri 1442 H/2021 di lokasi tempat Obyek Wisata dan juga kemungkinan terjadi kemacetan lalu lintas disepanjang jalan masuk tempat obyek wisata tersebut.

“Pengamanan sampai hari Minggu nanti. Alhamdulillah secara keseluruhan, pengamanan Obyek Wisata di Wilayah Hukum Polsek Bengkong hari ini (Jumat) berjalan dengan lancar dan aman terkendali serta tidak ditemukan kejadian yang menonjol,” tutup Kapolsek Bengkong.

Dalam hal ini, pihaknya juga berharap seluruh lapisan masyarakat untuk turut andil dalam upaya pencegahan dan antisipasi penyebaran Covid-19 di wilayah Kota Batam.


(ilham)




Komentar Facebook

Komentar dengan account Facebook