Forum Konsultasi Publik RPJMD 2021-2026 Digelar

Reporter : KORANBATAM.COM 01 Apr 2021, 14:12:20 WIB ANAMBAS
Forum Konsultasi Publik RPJMD 2021-2026 Digelar

Keterangan Gambar : Konsultasi publik penyusunan RPJMD 2021-2026 di Aula lantai III kantor Bupati Pasir Peti


KORANBATAM.COM, ANAMBAS - Dalam Penyusunan RPJMD 5 tahun kedepan, 2021 sampai 2026 tentu dibutuhkan berbagai tahapan salahsatunya konsultasi publik. Badan Penelitian Pengembangan dan Perencanaan Daerah ( Balitbangpeda) Kabupaten Kepulauan Anambas menyusun Rencana Pembangunan Jangka Pendek Daerah (RPJMD) bekerjasama dengan LPEM UI. 

Keterangan Gambar : Wakil Bupati Kepulauan Anambas, Wan Zuhendra saat menyampaikan sambutan

Wakil Bupati Anambas, Wan Zuhendra mengatakan apa yang merupakan janji saat kampanye Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) beberapa waktu lalu akan dirumuskan dalam RPJMD tersebut. 

"Kita saat kampanye sudah menyampaikan visi misi kepada masyarakat. Inilah yang akan dituangkan dalam RPJMD, sehingga janji yang sudah pernah kita katakan bisa terpenuhi tentunya melalui program pembangunan jangka pendek," kata Wan Zuhendra, Kamis(1/4/2021). 

Keterangan Gambar : Peserta konsultasi publik menyanyikan lagu Indonesia Raya

Didalam program itu akan dituangkan seperti peningkatan Sumberdaya Manusia (SDM), memulihkan ekonomi kerakyatan usai pandemi Covid-19, perikanan, pariwisata, pertanian tak luput juga pendidikan dan kesehatan yang menjadi prioritas Pemerintah Kabupaten Kepulauan Anambas kedepan. 

Keterangan Gambar : Laporan panitia disampaikan oleh Kepala Balitbangpeda Anambas, Adies Saputra, M.Si,

"Melalui forum ini bisa merumuskan, agar bisa sesuai dengan harapan. Harapan masyarakat agar terwujud itu merupakan keinginan kita bersama. Proses penyusunan RPJMD semua perencana di OPD harus sinergi, terintegratif sehingga terwujud harapan masyarakat, tentu tidak muluk-muluk tapi serius dalam melaksanakan, "ujar dia. 

Keterangan Gambar : Peserta konsultasi publik RPJMD 2021-2026 mengikuti kegiatan dengan serius

Saat konsultasi publik yang dipandu oleh Sekretaris Daerah, Sahtiar memberikan kesempatan kepada peserta untuk memberikan saran dan masukan sehingga RPJMD tersebut semakin sempurna sesuai dengan kebutuhan dan keinginan masyarakat. 

Keterangan Gambar : Pembacaan Doa oleh Depag Anambas

Salah satu peserta dari PWI Kabupaten Kepulauan Anambas, Jhon Munthe memberi masukan dan saran agar adanya jaminan konektivitas selain dari luar daerah ke Kabupaten Kepulauan Anambas, konektivitas antar desa dan lokasi wisata yang sudah ditentukan dimana titik lokasinya. 

Keterangan Gambar : Narasumber Khoirunur Rofik Tenaga ahli LPEM UI

"Pemerintah Daerah selalu menggaungkan Pariwisata dan Perikanan. Khusus pariwisata perlu ada jaminan kelancaran transportasi dari Anambas ke titik lokasi tempat wisata yang ada di Anambas," katanya. 

Selain itu, Kepala DP3 Pemkab Anambas, Evi Suzairi menyampaikan perlu banyak konsultasi dengan para penyusun RPJMD. Sebab Dinas yang dipimpinnya mengutamakan kepentingan masyarakat luas seperti pertanian, perikanan dan pangan. 

Keterangan Gambar : Sekda Kepulauan Anambas, Sahtiar saat sebagai moderator konsultasi publik RPJMD 2021-2026

" Kalau boleh saya minta agar diberikan waktu yang banyak khusus untuk Dinas Perikanan, Pertanian dan Pangan. Sebab disini perlu secara detail apa yang akan dilaksanakan selama 5 tahun kedepan," katanya. (Khairol) 




Komentar Facebook

Komentar dengan account Facebook