- Subaru Hadirkan Program Eksklusif dan Kolaborasi Perdana di Pasar Otomotif Tanah Air
- Perekrut-Pengendali Ditangkap di Batam dan Sukabumi
- PELNI Beri Diskon Tiket Kapal ke Semua Rute untuk Libur Nataru 2025-2026
- Walau Sidang Masih Berjalan, Eksekusi Rumah di Rosedale Batam Tetap Dilakukan
- Guru TK se-Batam Pererat Hubungan lewat Outbound Penutup Tahun 2025
- Embat Kalung Emas 2,5 Gram di Leher Seorang Bocah Demi Gaya Hidup
- Banyak Promo, Rayakan Natal dan Pergantian Tahun dengan Nuansa Baru di Swiss-Belhotel Batam
- RSUD Embung Fatimah Babak Belur, Dihajar Disbudpar Batam 0-4
- Jaga Alam dan Investasi di KPBPB
- Aksi Bersih Gulma di Waduk Duriangkang, BP Batam Ajak Warga Jaga Sumber Air Kota
Operasi Ketupat Seligi 2025 di Lingga: Kapolres Tinjau Tiga Pos Pelayanan Pelabuhan

Keterangan Gambar : Kapolres Lingga, AKBP Pahala Martua Nababan (paling kiri), melihat langsung kondisi dan kesiapan di salah satu pos Pelayanan Operasi Ketupat Seligi 2025, Sabtu (29/3) kemarin. /Polres Lingga
KORANBATAM.COM - Untuk memastikan kesiapan Pos Pelayanan pada Operasi Ketupat Seligi 2025, Kapolres Lingga melakukan pengecekan di pelabuhan Kecamatan Daik Lingga, Kabupaten Lingga, Kepulauan Riau pada Sabtu (29/3).
Lawatan yang dikunjunginya yakni Pos Pelayanan Pelabuhan Sei Tenam, Tanjung Buton dan Pos Pelayanan Pelabuhan Pancur.
Kapolres Lingga, AKBP Pahala Martua Nababan mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk memastikan segala kesiapan dalam menghadapi dan mengantisipasi sejak dini arus mudik lebaran 1446 Hijriah.
“Hari ini kami beserta Pejabat Utama Polres Lingga melaksanakan pengecekan di 3 pos pelayanan pelabuhan yang ada di Daik Lingga guna memastikan kesiapan personel maupun kelengkapan data pendukung untuk pengamanan Operasi Ketupat Seligi tahun ini,” ucap Kapolres dalam keterangan tertulisnya, Minggu (30/3).
Selain melakukan pengecekan, Kapolres Lingga juga memberikan arahan-arahan terkait pelaksanaan tugas selama operasi kepada para personel yang bertugas.
“Laksanakan tugas dengan penuh tanggungjawab, disiplin dan memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat. Pedomani SOP dalam melayani masyarakat, jangan lupa menerapkan body system serta tentunya layani masyarakat dengan humanis,” pesannya.
Tak lupa Kapolres juga mengimbau kepada seluruh masyarakat yang akan merayakan Idul Fitri terutama di Kabupaten Lingga agar selalu menjaga keselamatan dan keamanan.
“Semoga dengan kesiapsiagaan kita, semua kegiatan pelayanan dan pengamanan Ops Ketupat Seligi 2025 di Lingga berjalan aman dan kondusif,” tukasnya.
(iam)







.gif)






















