Puncak Arus Mudik Lebaran 2023, PT BIB Imbau Pemudik Angkutan Udara Tetap Waspada

Reporter : KORANBATAM.COM 18 Apr 2023, 16:00:29 WIB DAERAH
Puncak Arus Mudik Lebaran 2023, PT BIB Imbau Pemudik Angkutan Udara Tetap Waspada

Keterangan Gambar : Calon pemudik di Bandara Internasional Hang Nadim Batam. /Dok. BP Batam


KORANBATAM.COM - PT Bandara Internasional Batam (BIB) mengimbau seluruh pemudik maskapai penerbangan untuk tetap waspada dalam menghadapi puncak arus mudik lebaran 2023.

Direktur PT BIB, Pikri Ilham Kurniansyah mengingatkan kepada seluruh pemudik untuk datang lebih awal sebelum jadwal keberangkatan.

“Pastikan jadwal perjalanan dengan baik. Datang dua jam sebelum keberangkatan,” sebut Pikri, Selasa (18/4/2023).

Ia juga mengatakan, seluruh pemudik dapat melakukan web check-in atau mobile check-in melalui situs resmi maskapai terlebih dulu guna menghemat waktu. Apalagi untuk mereka yang hanya membawa bagasi kabin.

“Kalau bisa, jangan membawa barang terlalu banyak dan terlalu besar. Siapkan dokumen yang diperlukan agar tak ada kendala selama di bandara,” pesannya.

Selama menghadapi puncak arus mudik lebaran 2023, PT BIB juga bakal memperketat keamanan serta memaksimalkan pelayanan terhadap pengguna jasa angkutan udara. Bahkan, pihaknya juga telah mendirikan pos koordinasi (posko) di kawasan bandara yang melibatkan beberapa instansi terkait.

PT BIB juga berkoordinasi dengan seluruh maskapai (perusahaan penerbangan) untuk mempersiapkan semua peralatan ataupun infrastruktur pendukung kesiapan operasi serta layanan.

“Kami juga mengimbau agar pihak airline untuk mempersiapkan pesawat serta SDM dalam mendukung sistem kelancaran operasional dan layanan,” katanya. (***)




Komentar Facebook

Komentar dengan account Facebook