- Samsat Anambas Beri Diskon ke Masyarakat yang Bayar Pajak
- Tanggapan dan Jawaban Bupati Anambas Pandangan Umum RPJMD 2025-2029
- PLN Batam Gelar Diskusi Publik, Jelaskan soal Penyesuaian Tarif Listrik untuk Rumah Tangga Mampu
- PWI Kepri dan Batam Ziarahi Makam Sahabat Sejawat Penuh Haru
- Segera Bergulir Juli Ini, Batam 10K Diikuti Pelari Asing dari Berbagai Negara
- Duta Besar Australia Lawatan ke Batam
- Dorong Pertumbuhan Industri, PLN Batam Hadirkan Layanan Khusus Kelistrikan
- CIMB Niaga Gelar Festival Musik Sunset 2 Hari di Kebun TMII Jakarta
- PLN Batam Siap Laksanakan Kebijakan Tarif dari Pemerintah Mulai 1 Juli 2025
- Penemuan Batu Bata Bersejarah di Dapur Arang Batam
Wakapolsek Sri Bintan Pura Diganti

Keterangan Gambar : Kasi Humas Polres Tanjungpinang, Iptu Suprihadi.
KORANBATAM.COM - Sebanyak dua perwira Kepolisian Resor (Polres) Tanjungpinang dilakukan alih tugas jabatan dan mutasi. Hal tersebut berdasarkan surat telegram Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Kepulauan Riau (Kepri) di Nomor: STR/325/VI/KEP/2021, tanggal 10 Juni 2021 tentang alih tugas jabatan dan mutasi personel jajaran Polda Kepri, Jumat (11/6/2021).
Kepala Seksi (Kasi) Hubungan Masyarakat (Humas) Polres Tanjungpinang, Iptu Suprihadi, mengatakan, alih tugas jabatan dan mutasi ini merupakan hal yang biasa terjadi di tubuh Kepolisian Republik Indonesia (Polri) dalam hal untuk penyegaran dan memenuhi kebutuhan organisasi.
“Ini bertujuan untuk membina karier dan penempatannya sesuai dengan kompetensi tiap-tiap personel itu sendiri,” kata Iptu Suprihadi, Senin (14/6/2021).
Surat telegram mutasi itu, kata Suprihadi, langsung ditandatangi oleh Kepala Biro Sumber Daya Manusia (Karo SDM) Polda Kepri yang mengatasnamakan Kapolda Kepri, Irjen Pol Dr Aris Budiman.
Adapun daftar pejabat yang menerima alih tugas jabatan tersebut sebagai berikut:
Kepala Satuan (Kasat) Pembinaan Masyarakat (Binmas) Polres Tanjungpinang, AKP Zubaidah, dimutasikan sebagai Pejabat Sementara (Ps) Kepala Sub (Kasub) Bagian Perencanaan dan Administrasi (Bagrenmin) Bidang Profesi dan Pengamanan (Bidpropam) Polda Kepri digantikan oleh Iptu Rusliyatna, yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Urusan Pembinaan Operasional disingkat (Kaur Binops) Satuan Samapta Bhayangkara (Sat Sabhara) Polres Bintan.
Selanjutnya, Wakil Kepala Kepolisian Sektor (Wakapolsek) Kawasan Khusus Pelabuhan (KKP) Sri Bintan Pura (SBP) Polres Tanjungpinang, AKP Monang Parlagutan S, dimutasikan sebagai PS Kepala Bagian Operasi (Kabag Ops) Polres Bintan.
“Dalam menghadapi tantangan tugas Polri ke depan, perlu adanya penyegaran anggota, sehingga nantinya seluruh anggota siap menghadapi tantangan tersebut,” pungkasnya.
(iam/ril)