- Tanggapan dan Jawaban Bupati Anambas Pandangan Umum RPJMD 2025-2029
- PLN Batam Gelar Diskusi Publik, Jelaskan soal Penyesuaian Tarif Listrik untuk Rumah Tangga Mampu
- PWI Kepri dan Batam Ziarahi Makam Sahabat Sejawat Penuh Haru
- Segera Bergulir Juli Ini, Batam 10K Diikuti Pelari Asing dari Berbagai Negara
- Duta Besar Australia Lawatan ke Batam
- Dorong Pertumbuhan Industri, PLN Batam Hadirkan Layanan Khusus Kelistrikan
- CIMB Niaga Gelar Festival Musik Sunset 2 Hari di Kebun TMII Jakarta
- PLN Batam Siap Laksanakan Kebijakan Tarif dari Pemerintah Mulai 1 Juli 2025
- Penemuan Batu Bata Bersejarah di Dapur Arang Batam
- Istri di Bengkong Polisikan Suami gegara Cabuli Putri Pertamanya Sendiri
Paslon Isdianto-Suryani Deklarasi Maju Pilgub Kepri

Keterangan Gambar : Paslon Isdianto (kiri) dan Suryani (kanan), saat Deklarasi di Dataran Engku Hamidah, Kota Batam, pada Kamis (3/9/2020). (Foto : ilham)
KORANBATAM.COM, BATAM - Pasangan Calon Gubernur dan Calon Wakil Gubernur Kepulauan Riau yang diusung Partai Hanura, Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Partai Demokrat ia adalah Isdianto dan Suryani resmi mendeklarasikan diri untuk maju dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) Kepri bertempat di Dataran Engku Hamidah, Kota Batam, pada Kamis (3/9/2020).
Bakal Calon Gubernur Kepri, Isdianto mengatakan, bahwa keputusan untuk maju dalam kontestasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di Kepulauan Riau ini, didasari oleh keinginan yang kuat untuk mensejahterakan masyarakat khususnya di Kepulauan Riau.
“Bismillah, saya bersama ibu Suryani menyatakan maju sebagai Calon Gubernur dan Calon Wakil Gubernur Kepri periode 2020-2024. Insya Allah Kepri akan berubah menjadi lebih baik lagi dan lebih sejahtera. Bersatu kita teruskan pembangunan di Kepri,” ujar Isdianto, Jumat (4/9/2020).
Disampaikan Isdianto, bahwasannya ada empat (4) skala prioritas seandainya ia terpilih sebagai Gubernur Kepri. Pertama skalanya ialah penyelarasan pembangunan di semua bidang di seluruh Kepulauan Riau.
“Seperti yang kita ketahui bersama bahwa saat ini, kondisi Pendapatan Asli Daerah (PAD) di Kepri tidaklah terlalu besar, sehingga mengakibatkan tidak meratanya pembangunan di Kabupaten dan Kota di Kepri. Makanya target kami yang pertama, kami harus menyelaraskan pembangunan di Kepri,” jelas Isdianto dengan keyakinan penuh.
Kedua, lanjutnya, pembenahan di sektor ekonomi. pihaknya akan bersungguh-sungguh meningkatkan pertumbuhan ekonomi berdasarkan dari sumber daya dan potensi-potensi yang dimiliki Kepri.
“Kami akan meneruskan cita-cita pembangunan dari Gubernur Kepri sebelumnya yakni (Alm) HM Sani dan Nurdin Basirun,” ucapnya.
Masih Isdianto, yang Ketiga yakni, konektifiti antar seluruh Kabupaten dan Kota di seluruh wilayah Kepri bisa terkoneksi dengan baik. Kemudian selanjutnya skala prioritas yang keempat yakni di bidang pendidikan. Pendidikan menjadi alasan
“Seandainya jika kami terpilih nanti, pada tahun 2021 mendatang, Insya Allah kami akan menggratiskan biaya sekolah untuk pelajar setingkat SMA/SMK se-Kepri,” janjinya.
Meskipun saat pandemi COVID-19, namun penyelenggaraan deklarasi tetap dilaksanakan dengan mengedepankan Protokol Kesehatan yang telah ditetapkan oleh pemerintah.
Sementara, dilokasi yang sama, Calon Wakil Gubernur Kepri, Suryani mengatakan, Kepulauan Riau adalah rumah kita bersama. Kepri bukan hanya milik Suryani dan bukan juga milik Isdianto tetapi Kepri ini milik seluruh masyarakat Kepulauan Riau.
“Kalau kita ingin rumah yang kita tempati ini menjadi nyaman, kita harus merawatnya sehingga kita dapat mewariskannya kepada generasi-generasi penerus kita nantinya,” kata Suryani.
Dijelaskan Suryani, bahwa dirinya bersama-sama dengan pak Isdianto memiliki visi yang sama terkait dengan perempuan di Kepri. Ia menginginkan perempuan di Kepri bisa menjadi mitra bagi laki-laki dan bisa berperan aktif untuk Provinsi Kepri. Pada tahun 2010 silam, saat Kepri dipimpin oleh Gubernur HM Sani, Provinsi Kepri menerima penghargaan Anugerah Parahita Ekapraya (APE) dari pemerintah pusat di Jakarta.
Penghargaan tersebut diberikan sebagai bentuk pengakuan atas komitmen dan peran para pimpinan Kementrian/Lembaga dan Pemerintah Daerah dalam upaya mewujudkan kesetaraan dan keadilan gender melalui Strategi Pengarusutamaan Gender (PUG).
“Penghargaan ini merupakan pengakuan dari pemerintah pusat dalam mewujudkan kesetaraan gender dan keadilan untuk memajukan perempuan di Kepri,” ujarnya.
Diakhir deklarasi, pasangan Bakal Calon Gubernur dan Bakal Calon Wakil Gubernur Kepri, Isdianto dan Suryani memberikan bantuan kepada sembilan (9) panti asuhan dan yayasan yang ada di Kota Batam.
Hadir dalam deklarasi tersebut diantaranya Cagub dan Cawagub Kepri Isdianto dan Suryani, Ketua Partai pengusung yakni Partai Hanura, Bakti Lubis, Partai PKS, Raden Hari Cahyono dan Partai Demokrat, Apri Sujadi serta hadir juga seluruh jajaran pengurus partai dan relawan Insani.
(ilham)